Detail Cantuman
Text
PENGARUH KECERDASAN EMOSIONAL DAN KEBIASAAN BELAJAR TERHADAP PRESTASI BELAJAR MATEMATIKA SISWA KELAS XI SOSIAL SMA SEMINARI Sta. MARIA IMMACULATA LALIAN TAHUN AJARAN 2014/2015
ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: ada pengaruh secara parsial dari kecerdasan emosional terhadap prestasi belajar matematika siswa kelas XI Sosial SMA Seminari Sta. Maria Immaculata Lalian tahun ajaran 2014/2015, ada pengaruh secara parsial dari kebiasaan belajar terhadap prestasi belajar matematika siswa kelas XI Sosial SMA Seminari Sta. Maria Immaculata Lalian tahun ajaran 2014/2015, dan ada pengaruh secara simultan dari kecerdasan emosional dan kebiasaan belajar terhadap prestasi belajar matematika siswa kelas XI Sosial SMA Seminari Sta. Maria Immaculata Lalian tahun ajaran 2014/2015. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif dengan teknik analisis statistik yang digunakan adalah analisis regresi parsial dan regresi ganda. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas XI sosial SMA Seminari Sta. Maria Immaculta Lalian dengan sampelnya bersifat jenuh. Teknik pengumpulan data menggunakan angket dan tes prestasi belajar matematika yang telah diuji validitas dan reliabilitasnya. Sebelum melakukan analisis statistik, diadakan pengujian persyaratan analisis terlebih dahulu yang meliputi uji normalitas, linearitas dan multikolinearitas. Analisis data yang dilakukan menggunakan program SPSS 22.0 for windows. Berdasarkan analisis data yang dilakukan diperoleh bahwa: (1) ada pengaruh yang signifikan secara parsial dari dari kecerdasan emosional terhadap prestasi belajar matematika. Hal itu terbukti dengan nilai thitung = 3,058≥ttabel = 2,040; (2) Ada pengaruh yang signifikan secara parsial dari kebiasaan belajar terhadap prestasi belajar matematika. Hal itu terbukti dengan adanya thitung = 2,684 ≥ttabel = 2,040; (3) Ada pengaruh yang signifikan secara simultan dari kecerdasan emosional dan kebiasaan belajar terhadap prestasi belajar matematika. Hal itu terbukti dengan adanya nilai Fhitung = 25,707≥Ftabel =3,305. Kesimpulan dari penelitian ini yaitu Ada pengaruh yang signifikan dari kecerdasan emosional dan kebiasaan belajar terhadap prestasi belajar matematika XI Sosial SMA Seminari Sta. Maria Immaculata Lalian tahun ajaran 2014/2015, dengan besar sumbangan relatif kecerdasan emosional dan kebiasaan belajar terhadap prestasi belajar matematika adalah 63,2%.
Ketersediaan
15/KIP/ 432 | Unika Widya Mandira | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Tidak di pinjamkan |
Informasi Detil
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
MAT Ams p 15
|
Penerbit | FKIP-UNWIRA : Kupang., 2015 |
Deskripsi Fisik |
xii, 37p.; bibl.; illus.; 30 cm
|
Bahasa |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
-
|
Klasifikasi |
Matematika
|
Tipe Isi |
-
|
Tipe Media |
-
|
---|---|
Tipe Pembawa |
-
|
Edisi |
-
|
Subyek |
-
|
Info Detil Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
OKTOVIANUS NYONGKI AMSIKAN
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain