Detail Cantuman
Text
HUBUNGAN KEPEMIMPINAN, SARANA PRASARANA DAN KEMAMPUAN APARATUR DENGAN KUALITAS PELAYANAN KARTU TANDA PENDUDUK (KTP) PADA DINAS KEPENDUDUKAN DAN PENCATATAN SIPILKABUPATEN FLORES TIMUR
ABSTRAK
Penelitian ini berjudul “Hubungan Kepemimpinan, Sarana Prasarana dan Kemampuan Aparatur dengan Kualitas Pelayanan KTP pada Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Flores Timur”. Ada beberapa gejala/fenomena yang mempengaruhi kualitas pelayanan KTP yaitu prosedur pembuatan KTP yang cukup panjang, meliputi tahapan kegiatan dari tingkat RT/RW, Desa/Kelurahan sampai pada Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Flores Timur yang cukup memakan waktu, biaya dan tenaga dari masyarakat; masih adanya keluhan masyarakat mengenai keterlambatan pencetakan KTP yang memakan waktu 1 sampai 2 minggu, pada hal tidak sesuai dengan yang dijanjikan oleh aparatur pada dinas yang bersangkutan yaitu bahwa setelah persyaratan administrasi terpenuhi, maka proses pembuatannya 3 hari sudah selesai; dan tata ruang kantor pelayanan KTP yang belum teratur, sehingga masyarakat kurang mendapatkan pelayanan yang nyaman dan menyenangkan. Tujuan dari penelitian ini adalah : 1) untuk mengetahui gambaran keadaan dari masing-masing variabel yaitu kepemimpinan, sarana prasarana, kemampuan aparatur dan kualitas pelayanan KTP. 2) untuk mengetahui variebal bebas yaitu kepemimpinan, sarana prasarana dan kemampuan aparatur mempunyai hubungan secara signifikan dengan kualitas pelayanan KTP.
Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah survei dengan tipe eksplanatif, jenis data yaitu data primer dan data sekunder, teknik pengumpulan data : kuisioner dan wawancara, populasi penelitian adalah aparatur pada Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Flores Timur dan masyarakat yang membutuhkan pelayanan KTP, sampelnya adalah 20 orang, dan teknik analisis data yaitu analisis dengan menggunakan rumus korelasi produk moment.
Hasil analisis deskriptif setiap variabel menunjukkan bahwa variabel kepemimpinan berada pada klasifikasi baik karena total nilai 314 berada diantara 280-360, variabel sarana prasarana berada pada klasifikasi baik karena total nilai 319 berada diantara 280-360, variabel kemampuan aparatur berada pada klasifikasi baik karena total nilai 309 berada diantara 280-360, variabel kualitas pelayanan KTP berada pada klasifikasi baik karena total nilai 319 berada diantara 280-360. Sedangkan analisis korelatif menunjukkan bahwa hubungan variabel kepemimpinan (X1) dengan kualitas pelayanan (Y) mempunyai nilai r hitung (0,781) lebih besar dari nilai r tabel (0,468) keputusan menolak Ho dan menerima Ha. Hubungan variabel sarana prasarana (X2) dengan kualitas pelayanan (Y) mempunyai nilai r hitung (0,743) lebih besar dari nilai r tabel (0,468) keputusan menolak Ho dan menerima Ha. Hubungan variabel kemampuan aparatur (X3) dengan kualitas pelayanan (Y) mempunyainilai r hitung (0,761) lebih besar dari nilai r tabel (0,468) keputusan menolak Ho dan menerima Ha.
Kata kunci : Kepemimpinan, Sarana Prasarana, Kemampuan Aparatur, Kualitas Pelayanan KTP
Ketersediaan
15/ISIP/09 | Unika Widya Mandira | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Tidak di pinjamkan |
Informasi Detil
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
IAN Tob h 15
|
Penerbit | FISIP UNWIRA : Kupang., 2015 |
Deskripsi Fisik |
ix.; 71p.; bibl.; ills.; 30 cm
|
Bahasa |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
-
|
Klasifikasi |
ADMINISTRASI NEGARA
|
Tipe Isi |
-
|
Tipe Media |
-
|
---|---|
Tipe Pembawa |
-
|
Edisi |
-
|
Subyek |
-
|
Info Detil Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
ALOYSIUS TOBI
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain